Perikanan

Waspada! 5 Ciri Ikan Cupang Stres dan Cara Mengatasinya

Ikan cupang dikenal sebagai ikan hias petarung yang kuat di kalangan penggemar ikan hias. Meskipun begitu, ikan cupang juga rentan terhadap stres. Maka dari itu, Anda perlu memahami beberapa ciri ikan cupang stres yang dapat berdampak serius pada kesehatan mereka.

Ikan cupang adalah spesies ikan air tawar yang berasal dari wilayah Asia Tenggara, terutama di Thailand, Malaysia, Indonesia, dan Vietnam. Selain dikenal bisa bertarung, ikan cupang juga populer karena kecantikan dan keindahan tubuhnya yang memiliki variasi warna dan pola, mulai dari merah, biru, ungu, hingga kombinasi warna yang lebih rumit.

Ikan cupang juga dikenal sebagai ikan yang mudah dipelihara dan dapat bertahan hidup dalam berbagai kondisi lingkungan. Bahkan, ikan cupang juga dapat hidup dalam akuarium yang relatif kecil, membuatnya menjadi pilihan yang cocok untuk Anda yang memiliki ruang terbatas di rumah.

Sayangnya, kondisi lingkungan yang tidak stabil dapat menyebabkan stres pada ikan cupang. Anda sebagai pemilik ikan cupang sebaiknya tidak mengabaikan tanda-tanda stres yang dapat menyebabkan kematian pada ikan cupang.

Dengan membaca artikel ini, Dulur akan lebih memahami tentang ciri ikan cupang stres serta cara merawat dan mengatasinya agar dapat menciptakan kondisi yang optimal untuk ikan cupang di rumah.

cta ciri ikan cupang stres 1

5 Ciri Ikan Cupang Stres

Ciri ikan cupang stres bisa menjadi petunjuk penting bagi Anda untuk segera mengambil tindakan tepat guna menjaga kesehatannya. Beberapa tanda yang menunjukkan bahwa ikan cupang sedang mengalami stres antara lain.

Perubahan Perilaku

Salah satu ciri ikan cupang stres yang paling umum adalah perubahan perilaku. Misalnya, ikan yang biasanya aktif dan lincah dapat menjadi lesu dan kurang bersemangat. Mereka juga akan sering bersembunyi di sudut-sudut akuarium atau di balik dekorasi, menunjukkan bahwa mereka merasa terancam atau tidak nyaman.

Penurunan Nafsu Makan

Stres juga dapat mempengaruhi nafsu makan ikan cupang. Jika ikan yang biasanya rakus menjadi enggan makan atau menolak makanan yang ditawarkan, ini bisa menjadi ciri ikan cupang stres dan perlu perhatian lebih.

Perubahan Warna dan Penampilan Fisik

Ketika ikan cupang mengalami stres, perubahan pada warna dan penampilan fisik mereka sering kali terlihat. Warna yang biasanya cerah dan menarik dapat memudar atau bahkan terlihat kusam. Selain itu, akan terlihat perubahan fisik lainnya seperti menggumpalnya sirip atau tubuh yang terlihat bengkak.

Pernafasan Tidak Stabil

Ikan cupang cenderung mengambil napas dengan cepat dan terengah-engah ketika mereka stres. Perubahan dalam pola pernafasan ini dapat menjadi tanda bahwa ikan sedang mengalami ketegangan atau kesulitan dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan mereka.

Perilaku Agresif atau Teritorial

Beberapa ikan cupang dapat menunjukkan perilaku yang lebih agresif ketika sedang stres. Mereka cenderung lebih teritorial dan lebih sering bertarung dengan ikan lain dalam akuarium. Ini bisa mengakibatkan cedera serius atau pertambahan stres pada ikan lain di lingkungan yang sama.

Cara Mengatasi Ikan Cupang Stres

Ketika Anda menjumpai ciri ikan cupang stres, Anda tidak perlu khawatir karena masih ada hal-hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi ikan cupang yang stres. Berikut adalah beberapa cara yang dapat mengatasi stres pada ikan cupang.

Lingkungan yang Stabil

Pastikan kondisi lingkungan di dalam akuarium tetap stabil. Ini termasuk menjaga suhu air yang sesuai (biasanya antara 24-28°C untuk ikan cupang), kualitas air yang baik (dengan mengganti air secara teratur dan menggunakan filter yang tepat), serta pH yang sesuai dengan kebutuhan ikan cupang.

Akuarium yang Sesuai

Berikan ikan cupang ruang yang cukup dengan pengaturan akuarium yang sesuai. Pilih ukuran akuarium yang memadai untuk spesies ikan cupang dan sediakan persembunyian yang memadai.

Tempat persembunyian bagi ikan cupang dapat berupa tumbuhan air hidup, batu-batuan kecil, atau dekorasi akuarium lainnya. Tempat persembunyian ini akan membantu mengurangi tingkat stres dengan memberikan tempat yang aman bagi ikan cupang untuk beristirahat dan berlindung dari faktor eksternal.

Pemisahan Ikan

Jika ikan cupang berada dalam akuarium yang sama dengan ikan lain yang agresif atau tidak cocok, lakukan pemisahan atau berikan partisi/pembatas yang memungkinkan ikan cupang untuk hidup terpisah dari ikan lain. Hal ini akan mengurangi konflik dan tingkat stres yang dialami oleh ikan cupang.

Pola Makan

Berikan makanan yang seimbang dan berkualitas tinggi sesuai dengan kebutuhan ikan cupang. Pastikan untuk memberi mereka makan dalam jumlah yang tepat dan teratur. Namun, jika ikan cupang menolak makan, jangan memaksakan makanan pada mereka karena justru dapat meningkatkan stres.

Istirahat yang Cukup

Hindari mengganggu ikan cupang terlalu sering atau terlalu banyak. Berikan mereka waktu untuk beristirahat dan hindari gangguan yang berlebihan, seperti suara bising atau cahaya yang terlalu terang di sekitar akuarium, terutama selama periode istirahat di malam hari.

Hindari Faktor Stres Tambahan

Hindari menempatkan akuarium di tempat yang sering dilewati atau berisik, seperti dekat pintu masuk atau jendela yang sering terbuka. Juga, hindari perubahan drastis dalam lingkungan akuarium, seperti perubahan suhu atau penambahan ikan baru secara tiba-tiba.

cta ciri ikan cupang stres 2

Cara Merawat Ikan Cupang Agar Tidak Stres

Anda juga dapat melakukan perawatan secara rutin untuk menghindari ciri ikan cupang stres. Berikut merupakan cara merawat ikan cupang agar tidak stres dengan pemberian Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan.

Persiapan Akuarium

Pada saat ikan cupang memasuki periode umur -1 HST, Anda harus melakukan persiapan akuarium yang tepat. Pertama, gosok permukaan akuarium sampai berbusa dan merata dengan menggunakan sabun food grade dengan dosis 1 ml. Kedua, bilas dengan air bersih secukupnya atau hingga permukaan terasa kesat dan tidak berbau. 

Ketiga, lap hingga kering permukaan akuarium dengan kain yang dipersiapkan secara khusus hanya untuk membersihkan akuarium. Terakhir, masukkan air sampai batas maksimal atau setinggi 10 cm dari bibir atas kolam.

Tebar Ikan

Pada periode umur 0 HST, padat tebar ikan ke dalam akuarium. Perlu diperhatikan untuk melakukan padat tebar sesuai dengan jenis ikan hias.

Aplikasi Suplemen

Pengaplikasian suplemen dapat dilakukan melalui pakan serta air kolam secara langsung. Pengaplikasian pada air secara langsung dapat dilakukan 1 minggu sekali dengan cara menyiramkan 1ml suplemen ke dalam air kolam secara merata.

Kemudian, pengaplikasian pada pakan dapat dilakukan satu kali setiap hari dengan cara melarutkan 10 ml suplemen ke dalam air secukupnya dan semprotkan secara merata pada pakan. Kemudian, diamkan pakan yang telah disemprot selama 15 menit sebelum diberikan ke ikan cupang.

Kuras

Lakukan pengurasan setiap satu minggu sekali dengan langkah yang sama seperti saat Anda melakukan persiapan akuarium. Jangan lupa untuk tetap menggunakan sabun food grade agar air kolam tidak terkontaminasi dengan bahan kimia berbahaya dalam sabun.

Pemberian Suplemen Organik Cair (SOC) GDM untuk Meningkatkan Kesehatan Ikan Cupang

Apakah Anda menemui ciri ikan cupang stres pada ikan cupang di rumah? Tidak perlu cemas, Lur! Tingkatkan kesehatan ikan cupang Anda dengan Suplemen Organik Cair (SOC) GDM Perikanan. Suplemen ini sangat ampuh untuk meningkatkan kesehatan dan kekebalan/antibodi tubuh ikan cupang Anda di rumah.

suplemen ikan

SOC GDM Perikanan mengandung unsur-unsur mineral serta bakteri patogen yang sangat baik bagi pertumbuhan dan perkembangan ikan cupang. Selain itu, suplemen ini juga dapat memperbaiki kualitas air kolam dan meningkatkan jumlah keanekaragaman plankton.

Dibuat dari bahan-bahan organik pilihan yang berkualitas tinggi, SOC GDM tidak berbahaya untuk ikan cupang. Ini karena SOC GDM mengandung bakteri baik yang ramah dan aman bagi ekosistem ikan cupang.

Tersedia dalam kemasan 1, 2, dan 5 liter, Suplemen Organik Cair (SOC) GDM Perikanan dapat meningkatkan kesejahteraan ikan cupang Anda secara praktis. Yuk! Konsultasi dan bertanyalah dengan tim ahli kami secara GRATIS hanya dengan klik tombol di bawah ini.

cta ciri ikan cupang stres 3