Perikanan, Pertanian, Peternakan

Cara Budidaya Azolla Dengan GDM, Jadi Solusi Pakan Ternak!

cara budidaya azolla

Tutorial cara budidaya azolla berikut ini terbukti berhasil dan dapat memenuhi kebutuhan pakan pada ikan/ternak Anda.

Hal ini sudah dibuktikan oleh salah satu mitra GDM Organik yang membudidayakan azolla untuk memenuhi kebutuhan pakan ikan lelenya. Tapi sebelumnya, yuk kenalan dulu dengan tumbuhan jagonya pakan alternatif ini ya.

Azolla merupakan tanaman dengan habitat pertumbuhan di air. Tanaman ini termasuk tanaman paku air dimana oleh kebanyakan petani dianggap sebagai gulma tanaman terutama di lahan sawah, padahal azolla merupakan tanaman dengan banyak manfaat.

Syarat Tumbuh Tanaman Azolla

Perlu Anda ketahui mengenai kualitas tanaman azolla yang memang memiliki syarat tumbuh.
Hal inilah yang diperlukan oleh setiap pembudidaya pemula dalam mengoptimalkan kualitas tanaman azolla.
Berikut adalah syarat tumbuh azolla yang sesuai:

  • Kondisi lingkungan sekitar atau temperatur yang dibutuhkan antara 15 oC sampai dengan 30 oC.
  • Membutuhkan intensitas cahaya matahari sedang, yaitu jika kekurangan sinar matahari maka akan mempengaruhi pertumbuhannya (cenderung tidak subur). Sedangkan untuk azolla yang memiliki terlalu banyak terpapar sinar matahari maka dipastikan mempengaruhi kualitas warna menjadi merah atau coklat.
  • Kandungan pH dalam air atau tanah yang dibutuhkan sekitar 4.
  • Untuk kebutuhan nutrisi phospor maupun mineral umumnya azolla dapat menyerap sendiri dari airnya.

Kandungan Nutrisi Azolla

Berdasarkan hasil keringnya, azolla merupakan tanaman yang kaya akan nutrisi, yaitu mengandung:

  • asam amino
  • mineral 7-10 %
  • protein 25-35 %
  • vitamin A
  • vitamin B12
  • serta senyawa bioaktif dan biopolymer.

Karena kandungan tanaman azolla memiliki vitamin & protein yang tinggi, maka selain digunakan untuk pupuk, tanaman azzola juga banyak digunakan sebagai pakan alternatif pada hewan ternak dan kolam perikanan.

Nah pada kesempatan kali ini, tim kami akan membagikan cara budidaya azolla yang telah kami praktikan dan terbukti sukses. Untuk menonton videonya, Anda bisa klik link berikut:

Cara Budidaya Azolla Secara Lengkap

Berikut ini bisa dulur lakukan langkah-langkah budidaya azolla secara ringkas berikut ini:

  1. Persiapkan kolam budidaya azolla, bisa menggunakan kolam terpal, kolam semen maupun kolam tanah.
  2. Untuk menggantikan lumpur sebagai sarana budidaya, dulur bisa menggantinya dengan produk GDM Organik.
  3. Kemudian pemilihan bibit azolla dengan cara menumbuhkannya melalui vegetatif ataupun generatif.
  4. Setelah itu, lakukan pemeliharaan tanaman azolla pada kolam yang sudah tumbuh muncul ke permukaan.
  5. Terakhir, masa panen azolla dan teknis pemanenannya

Akan anda simak penjelasan lebih lengkapnya pada langkah-langkah berikut ini:

Perlengkapan Budidaya Azolla

Sebelum membudidayakan azolla, Anda perlu mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan. Berikut ini adalah alat dan bahan yang Anda perlukan:

Alat:

  • Baskom atau wadah bersih
  • Kolam azolla

Bahan:

Persiapan Lahan Atau Kolam Azolla

Berikut adalah video Hasil Budidaya Azolla Dengan Produk GDM

  • Azolla dapat tumbuh di kolam tanah, semen ataupun terpal. 
  • Jika menggunakan kolam terpal ataupun semen sebaiknya di bagian bawah atau alasnya diberi lumpur setebal 2 cm yang bertujuan agar sesuai dengan habitat aslinya (tanah sawah/rawa-rawa).
  • Namun Saat ini, penggunaan lumpur bisa digantikan dengan GDM SaMe Granule Bio Organic agar lebih steril dan terbebas dari bibit penyakit.
  • Taburkan GDM SaMe Granule Bio Organic secara merata ke seluruh bagian kolam, hingga seluruh bagian dasar kolam tertutup GDM SaMe Granule Bio Organic.
Blackbos dan SaMe

Berikut ini cara persiapan kolam budidaya azolla dengan produk GDM Organik:

  1. Taburkan GDM Granul SAME dengan dosis 100 gr/ m² pada kolam secara merata.
  2. tambahkan air dengan ketinggian 5-20 cm. Karena dihabitat aslinya, azolla mendapatkan sinar matahari secara langsung, maka posisi kolam sebaiknya juga memiliki cukup intensitas sinar matahari dan air nya tidak terlalu tinggi.
  3. Masukkan GDM Black Bos sebanyak 25 gr/m². Lakukan dengan mencampurkan 25 gram/m2 GDM Black BOS dengan 1 liter air, kemudian siramkan ke air kolam secara merata.
  4. Tambahkan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan dengan dosis 10 ml/ m².
suplemen organik cair GDM spesialis perikanan

Diamkan kolam yang sudah diberikan GDM Granule Bio Organik SAME, Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan dan GDM Black BOS hingga berubah warna dan kualitas air kolam menjadi lebih baik. Jika sudah berubah, maka kolam sudah siap untuk ditebari bibit azolla

Cara Menumbuhkan Bibit Azolla

Setelah kolam siap, kini saatnya untuk melakukan penaburan bibit azolla. Cara menumbuhkan azolla ada dua, yaitu:

  • perbanyakan secara vegetatif (perbanyakan menggunakan bibit)
  • perbanyakan secara generatif (perbanyakan dengan spora).

Untuk lebih jelasnya simak langkah-langkah berikut ini :

bibit azolla

Secara Vegetatif (Bibit Anakan)

  • Sediakan bibit Azolla microphylla yang berasal dari anakan.
  • Persiapkan kolam pembibitan seperti yang sudah dijabarkan diatas.
  • Masukkan bibit Azolla microphylla sebanyak 50-70 gr/m2, ditebar merata pada permukaan kolam.
  • Biarkan selama 2-3 minggu dengan tetap menjaga ketinggian air agar tidak menyusut atau sampai kering. Apabila tanaman azolla sudah tumbuh rata hingga permukaan air tertutup, selanjutnya azolla siap dipanen.

Secara Genetatif (spora)

  • Sediakan bibit Azolla microphylla yang berasal dari spora.
  • Buat persiapan kolam budidaya seperti yang sudah dijelaskan di atas.
  • Masukkan spora Azolla microphylla sebanyak 10 gr/m2 ke kolam budidaya.
  • Pastikan kolam selalu terkena sinar matahari.
  • Spora Azolla microphylla akan mulai berkecambah setelah hari ke 10. Selanjutnya setelah umur 1 bulan, azolla akan berkembang biak hingga menutup permukaan kolam tetapi tanaman azolla masih dalam kondisi kecil.
  • Kemudian bibit azolla siap dipindah kolam ke tempat yang lebih luas dan siap dibudidayakan seperti cara perbanyakan secara vegetatif.

Itu adalah cara menanam bibit tanaman azolla. Setelah menanam bibit azolla, maka langkah selanjutnya adalah malakukan pemeliharaan terhadap tanaman azolla. Berikut ini cara pemeliharaan tanaman azolla:

Cara Pemeliharaan Tanaman Azolla

Agar tanaman azolla tumbuh baik, berikan Suplemen Cair Organik GDM Spesialis Perikananan sebanyak 10 ml/m² setiap 2 hari sekali.

Selain itu, tambahkan GDM Granule Bio Organik sebanyak 100 gr/m² setelah tanaman umur 1 minggu. Selalu jaga ketinggian air agar tidak berkurang atau menyusut.

perawatan azolla

Jika air kolam berkurang, masukkan air baru ke dalam kolam hingga ketinggian sama dengan saat penebaran bibit.

Jangan lupa untuk selalu memeriksa tinggia air kolam agar pertumbuhan dan perkembangan azolla dapat optimal.

Anda tidak perlu cemas dan sering mengganti air kolam. Sebab, penambahan produk GDM Organik terbukti dapat memperbaiki kualitas air kolam. Sehingga air kolam tidak mudah kotor.

Ciri-ciri Tanaman Azolla Siap Panen

Tanaman azolla yang tumbuh baik dan sehat mempunyai kecepatan tumbuh 35% per hari. Pada umumnya masa panen tanaman azolla dapat dipanen dalam waktu 5 hingga 15 hari.

Ciri azolla yang siap panen adalah adanya tumpukan tebal azolla memenuhi permukaan kolam. Anda hanya perlu mengambil sebagian azolla untuk memberikan pakan pada ikan budidaya Anda.

azolla siap panen

Karena cepatnya pertumbuhan tanaman azolla yang dibudidayakan secara organik dengan menggunakan produk GDM Organik.

Maka Anda bisa menggunakan azolla untuk pakan tambahan setiap hari. Begitu juga jika Anda ingin membudidayakan lagi, tidak perlu membeli bibit, karena bisa menggunakan anakan azolla Anda sebagai bibit.

Nah, itulah cara membudidayakan Azolla microphylla yang bermanfaat sebagai pakan tambahan pada ikan/udang/lobster budidaya Anda.

Informasi lebih lanjut maanfaat produk GDM pada budidaya azolla dapat dilihat pada halaman https://gdm.id/pupuk-azolla/

pupuk azolla

Tak perlu ragu lagi. Ayo gunakan produk GDM Organik sekarang juga dengan memesan di distributor resmi produk GDM Organik.

Penggunaan Azolla Untuk Pakan Ternak

Azolla menjadi salah satu solusi yang bagus sebagai pakan alternatif yang memiliki banyak kandungan nutrisi.

Inilah yang menjadikan azolla sesuai untuk melengkapi kebutuhan pakan secara optimal, seperti yang sudah dijelaskan mengenai kandungan nutrisi azolla sebelumnya.

Berikut ini manfaat pakan azolla untuk ternak maupun perikanan:

a. Pakan Azolla Untuk Ayam

Industri peternakan ayam memang cenderung relatif meningkat, hal ini sejalan dengan jumlah permintaan yang kiat meningkat.

Tentu dapat menekan biaya pakan ayam komersial maka bisa diberikan pakan azolla sebanyak 20% sampai 25%.

Dampak pemberian pakan azolla ini lebih meningkatkan total berat badan dengan presentase 10% sampai 12%.

Dilihat dari kualitas telur yang dihasilkan, bagian kuningnya lebih menonjol dan kekuningan.

b. Pakan Azolla Untuk Bebek

Selain bisa digunakan untuk pakan ayam, azolla bisa diberikan pada bebek juga.

Sebagai salah satu pakan alternatif yang dapat menekan biaya produksi.

Selain itu juga azolla yang memiliki kandungan nutrisi, berguna untuk meningkatkan kualitas bobot bebek pada umumnya.

Kandungan nutrisi pakan azolla pada umumnya memang memiliki kualitas yang lebih baik, sebab memiliki kandungan protein sebanyak 25% sampai 35%.

Sedangkan untuk mineral berkisar antara 10% sampai 15% dan juga asam amino diantaranya 7% sampai 10%.

Inilah yang menjadikan azolla memiliki kandungan yang sangat efisien dan efektif untuk bebek pedaging maupun bebek petelur.

c. Pakan Azolla Untuk Sapi

Azolla juga sangat berguna untuk menjadi pakan alternatif untuk sapi, dengan kualitas nutrisi kandungan yang ada pada pakan alternatif pada azolla.

Ini bisa menjadi salah satu solusi untuk Anda para peternak sapi yang ingin lebih efisien dan efektif dalam meningkatkan kuantitas bobot sapi.

Juga bisa meminimalisir atau menekan kandungan pakan komersil maupun pakan alami yang sangat bergantung pada musim.

Azolla menjadi salah satu solusi tepat untuk mengkombinasikan pakan alami untuk penggemukkan sapi.

d. Pakan Azolla Untuk Ikan

Tidak heran lagi, jika manfaat serta kandungan nutrisi yang ada pada azolla ini sangat berguna untuk ikan tawar atau ikan budidaya pada umumnya.

Bahkan dibeberapa daerah di Indonesia juga menerapkan sistem mina padi yang menjadi memberikan keuntungan simbiosis mutualisme.

Sama halnya dengan menerapkan jenis pakan lainnya, azolla juga sangat berguna untuk menekan pakan ikan biaya rendah.

Presentase pemberian pakan azolla berkisar antara 45%.

Beberapa Tips Agar Sukses Budidaya Azolla

Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan dalam meningkatkan kualitas tanaman azolla, hal yang berkaitan dengan kualitas perawatan serta teknis budidaya.

  1. Jumlah air dalam kolam azolla disarankan tidak terlalu tinggi, disarankan ketinggian air kolam berkisar antara 20 cm sampai 3 cm.
  2. Budidaya azolla ini sangat membutuhkan intensitas cahaya matahari secara penuh namun tidak terlalu panas, maka disarankan tidak membudidayakannya pada tempat teduh atau jauh dari jangkauan sinar matahari.
  3. Tidak disarankan saat masa perawatan menggunakan Pupuk Urea saat bibit azolla sudah ada pada kolam, maka anda bisa menggunakan pupuk Granule SAME GDM Organik agar meningkatkan pertumbuhan secara optimal dan mengontrol kondisi air pada kolam.
  4. Walaupun azolla bisa dikembangbiangbiakkan dalam jenis kolam apapun. Namun untuk pertumbuhan yang lebih optimal, kolam tanah menjadi pilihan tepat sebab lebih cepat pertumbuhannya.
  5. Komposisi penggunaan pupuk sangat berpengaruh untuk kualitas pertumbuhan azolla. Selain memenuhi kebutuhan nutrisi serta mempertahankan kondisi kolam secara optimal, maka dalam penggunaan pupuk inilah harusnya semua unsur terpenuhi terutama unsur phospor maupun mineral.

Maka yang dijadikan pertimbangan adalah, Pupuk GDM Organik dapat memenuhi kualitas nutrisi dan unsur lainnya yang tentu saja dalam mengaplikasikannya pada azolla lebih menunjang dan memudahkan Anda.

Jika Anda ingin memulai membudidayakan azolla untuk usaha atau bisnis pakan alternatif, tentu dengan teknis budidaya yang benar.

Jika dulur-dulur menemui kendala pada proses budidaya azolla, silahkan konsultasikan langsung dengan tim teknis kami melalui tombol dibawah ini:

author-avatar

About Ir. Tri Juni Sasongko

Praktisi perikanan dan perkebunan yang banyak melakukan bimbingan dan pendampingan tehnis di bidangnya.

17 thoughts on “Cara Budidaya Azolla Dengan GDM, Jadi Solusi Pakan Ternak!

  1. Ibnu faqih berkata:

    Apakah berpotensi adanya jentik jentik nyamuk ?

    1. GDM Info berkata:

      Halo Pak Ibnu

      Ada potensi adanya jentik-jentik, karena kondisi air tergenang

  2. Halo kk gdm.saya mau tanya, sebenary tanaman azzula itu manfaaty itu apa y kk?

    1. GDM Info berkata:

      Halo dulur Cindry,

      Tanaman azolla merupakan tanaman yang kaya akan nutrisi, yaitu : mengandung asam amino, mineral 7-10 %, protein 25-35 %, vitamin A, vitamin B12, serta senyawa bioaktif dan biopolymer.

      Karena kandungan tanaman azolla memiliki vitamin & protein yang tinggi, maka selain digunakan untuk pupuk, tanaman azzola juga banyak digunakan sebagai pakan alternatif pada hewan ternak dan kolam perikanan.

  3. Choirul anam berkata:

    Dn juga produk produk dri GDM.

  4. Choieul anam berkata:

    Tmksh GDM mhon informasi alamat GDM sy tertarik dg budi daya azolla..tmksh sy dari magelang jawa tengah..

    1. GDM Info berkata:

      Halo Pak Anam

      Semangat untuk memulai budidaya azolla, untuk mendapatkan informasi lebih mengenai budidaya azolla silahkan menghubungi layanan konsumen pada tombol berikut,

    2. Andy nursin berkata:

      wah ini yg bagus untuk dicoba ya…tertarik

      1. GDM Info berkata:

        Mantap Pak Andy, selamat memulai untuk budidaya azolla

  5. shop conveni berkata:

    memang mudah ini budidaya nya, buat cemilan ikan, koi saya doyan makan tumbuhan ini, hehe…

    1. GDM Info berkata:

      Mantap pak
      Bisa anda lanjutkan dan tetap semangat ya untuk merawat ikan koinya

    2. Halo pak slamat siang. Nama saya cindry dari suku nias. Saya mau tanya, sebenarnya tanaman azzula itu manfaatnya apa saja y pak?

      1. GDM Info berkata:

        Halo Bu Cindry

        Untuk azolla sendiri merupakan pakan alternatif yang memang dipergunakan untuk ternak ikan salah satunya ikan lele

  6. ABW ARIWATI berkata:

    KALU SDH PANEN DIJUAL KEMANA ?

    1. GDM Info berkata:

      Bisa dibuat pakan ikan, bisa juga di jual ke pelaku budidaya ikan

  7. Entis berkata:

    Dimana bisa mendapatkan bibit azzola

    1. GDM Info berkata:

      Halo pak Entis,

      Untuk mencari bibit azoll, termasuk bibit tanaman lainnya bisa dengan menggunakan aplikasi GDM Agri. Aplikasi GDM Agri dapat di download di playstore, berikut link nya https://play.google.com/store/apps/details?id=com.gdmagri.app

      Dengan GDM Agri, bapak bisa menjual ataupun membeli hasil budidaya. GDM Agri hadir untuk mempertemukan petani dengan pembeli secara langsung.

Comments are closed.