Kepiting soka merupakan kepiting yang memiliki keistimewaan pada cangkangnya yang lunak. Selain itu kepiting tersebut memiliki rasa yang enak dan lezat. Tak heran jika permintaannya di pasaran terus meningkat cukup signifikan.
Potensi budidaya yang cukup besar, tentu menuntut peternak kepiting untuk menghasilkan panen yang maksimal. Baik dari segi kuantitas maupun kualitasnya. Untuk itu, peternak perlu memberikan tambahan nutrisi lebih melalui probiotik untuk kepiting soka.
Nah untuk mengetahui lebih jauh tentang probiotik kepiting soka, simak selengkapnya dibawah ini!
Prospek Budidaya Kepiting Soka
Nama lain kepiting soka adalah kepiting bakau karena habitat aslinya berada di air payau yang merupakan perairan dangkal dengan dasar berlumpur. Biasanya, terletak di sepanjang garis pantai yang banyak ditumbuhi pohon bakau. Habitat tersebut kaya akan mikroorganisme kecil yang terdapat sumber makanan di dalamnya.
Walau begitu, budidaya kepiting soka tidaklah sulit sebab memiliki daya tahan hidup yang cukup kuat dalam kondisi apapun. Resiko budidayanya juga terbilang cukup rendah dibandingkan dengan komoditas sejenis. Dengan begitu, akan cepat mendatangkan keuntungan.
Nilai ekonomis pada kepiting soka bisa dibilang cukup tinggi. Sebab per kilonya dijual dengan harga kisaran 80-90 ribu. Waktu panennya tergolong cukup cepat yaitu antara 1-1,5 bulan setelah dibudidayakan.
Karakteristik Kepiting Soka
Perilaku Kepiting Soka
Kepiting soka masuk dalam kategori hewan kanibalisme, sehingga mereka cenderung lebih agresif dengan menyerang satu sama lain. Mereka juga suka berendam di dalam lumpur dan sangat sensitif terhadap polusi air yang ada disekitar mereka.
Makanan Kepiting Soka
Umumnya, kepiting soka memakan organisme kecil di sekitar habitat aslinya. Seperti udang, siput, keong, pelet, dan ikan rucah. Dengan begitu, ketersediaan pakan alami dalam kolam akan sangat membantu dalam budidaya kepiting soka.
Waktu Perkembangbiakkan
Budidaya kepiting soka biasa dilakukan di dalam tambak. Namun sebelum dimasukan ke dalam tambak, kepiting diletakan di wadah tertutup selama 20 hari. Lalu direndamkan ke dalam kolam tambak antara 15-20 hari sampai masuk fase ganti kulit (molting) sebelum akhirnya dipanen.
Probiotik Kepiting Soka
GDM Black Bos
GDM Black Bos merupakan stimulan organik yang mengandung 4 bakteri baik dan bahan organik premium yang dapat membantu menjaga produktivitas kolam tambak. Probiotik sangat diperlukan saat mempersiapkan kolam untuk budidaya kepiting soka, sehingga kualitas kolam tambak lebih optimal.
Biasanya, peternak kepiting soka menyemprotkan secara merata dalam kolam saat belum terisi air. Setelah diisi air, taburkan dan larutkan kembali GDM Black Bos. Tujuannya adalah membantu menumbuhkan mikroorganisme baik sebagai pakan alami dan mencegah munculnya bibit penyakit.
GDM SaMe
GDM SAME granule bio organik merupakan ekstrak organik yang memiliki konsentrat tinggi. Biasanya digunakan oleh pembudidaya kepiting soka sebagai probiotik alami untuk menjaga sekaligus mengelola produktivitas kolam tambak.
Manfaat lain GDM SAME adalah mengurangi polutan limbah air kolam, meningkatkan nafsu makan kepiting soka, mencegah tumbuhnya jamur pada kolam, meningkatkan sistem imunitas tubuh kepiting, serta memperbaiki penyerapan nutrisi pada kepiting soka.
Suplemen Organik Cair Spesialis Perikanan
Suplemen organik cair spesialis perikanan kaya akan mineral yang sangat dibutuhkan oleh kepiting soka. Bakteri baiknya membantu menunjang tumbuh kembang kepiting soka. Seperti meningkatkan nafsu makan dan tidak mudah terserang penyakit.
SOC spesialis perikanan juga dapat meningkatkan produksi plankton, kekebalan tubuh, serta menjaga kualitas air kolam dengan cara mengurai limbah dan kadar amoniak. Dengan begitu, kolam menjadi lebih sehat dan kaya akan mikroorganisme sebagai pakan alami bagi kepiting soka.
Keuntungan Menggunakan Probiotik Kepiting Soka
Probiotik sangat diperlukan sebagai nutrisi pelengkap bagi tumbuh kembangkepiting soka. Kandungan didalamnya berupa suplemen organik cair yang mengandung unsur mineral dan bakteri apatogen yang sangat dibutuhkan oleh kepiting.
Adapun manfaat lain dari penggunaan probiotik GDM bagi kepiting soka adalah sebagai berikut:
Meningkatkan Nafsu Makan Kepiting
Probiotik merupakan suplemen peningkat nafsu makan kepiting soka. Hal ini dikarenakan bakteri probiotik dapat membantu memperlancar sistem pencernaan sehingga nutrisi yang diserap dalam usus bisa menjadi maksimal.
Dengan penyerapan nutrisi yang maksimal, dapat membantu meningkatkan nafsu makan pada kepiting sehingga metabolisme tubuh kepiting terjaga. Maka kepiting soka akan tumbuh dengan optimal.
Menghemat Biaya Pakan Kepiting
Probiotik memiliki fungsi menambah jumlah mikroorganisme baik dan plankton di dalam kolam. Keanekaragaman hayati tersebutlah yang berfungsi sebagai pakan alami. Sehingga petambak bisa menekan biaya pengeluaran pada pakan.
Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Bakteri Bacillus brevis, Bacillus pumilus dan Bacillus mycoides membantu meningkatkan daya tahan tubuh alami pada kepiting. Sehingga, kepiting soka tidak mudah terserang penyakit dan dapat bertahan hidup di lingkungan apapun.
Memperbaiki Kondisi Air Kolam
Kolam merupakan unsur penting dalam kesuksesan budidaya kepiting soka. Peternak perlu memastikan kolam agar tetap terawat untuk menunjang kehidupan kepiting. Sebab, kualitas kepiting soka bisa dilihat dari seberapa bersih dan terawat kolam yang digunakan.
Mencegah Timbulnya Penyakit
Pencegahan penyakit, bakteri, dan jamur pada kepiting soka bisa dicegah dengan penggunaan probiotik secara rutin. Hal ini dikarenakan bakteri baik dan bahan organiknya membantu meningkat sistem imun dalam tubuh.
Jadi, sudah siapkah anda melakukan budidaya kepiting soka? Pastikan lakukan perawatan maksimal mulai dari persiapan kolam hingga panen hanya dengan menggunakan produk lengkap GDM. Dengan GDM, siapapun bisa panen!